Bandung merupakan sebuah Kota dan Tempat yang istimewa. Bahkan di kota kembang ini, Eropa dan Amerika terasa didepan mata. Kamu sering atau pernah nggak sih bermimpi sedang berada di bangunan-bangunan tua ala rumah belanda? Atau mungkin kamu seseorang yang suka banget akan Budaya Korea yang sering banget muncul di semua Drama-drama Romantis Korea yang bikin air mata terjatuh bercucuran?
Apa kamu berharap merasakan Sensasi seperti berada di Eropa, Amerika dan Korea secara Nyata tanpa harus mengocek kantor dengan budget yang gede? Bisa kok! Semua ini akan kamu dapatkan dan nikmati saat Kamu berkunjung bersama Keluarga, Pasangan ataupun Teman ke beberapa Destinasi Ala Eropa, Amerika hingga Korea di Bandung pada ulasan dibawah ini.
Mulai dari Nuansa Eropa hingga Amerika, inilah 5 Tempat Wisata ala Luar Negeri di Kota Kembang Bandung yang Instagramable!
- Chinatown Bandung
Nggak jauh dari Alun-alun Kota Kembang, saat ini sudah ada satu Tempat Wisata baru ala Luar Negeri yang bernama Chinatown alias Kawasan Bandung ke China-chinaan. Kamu bersama Keluarga ataupun Pasangan bisa mencicipi sensasi seru dan unik seperti berada di Tiongkok. Kamu dan Semua Pengunjung lainnya hanya cukup Membayar Tiket Masuk sebesar 10 Ribu Rupiah saja untuk masuk ke Kawasan dan juga akan mendapatkan Sepotong Kue Nikmat yang disukai banyak Kalangan yaitu Kue Brownies.
Irama dan Alunan Musik khas Negara yang biasa disebut Negeri Tirai Bambu pun menyambut Kamu dan semua Pengunjung yang baru saja tiba di dalam Kawasan Chinatown ini. Jangan sampai lupa cicipin juga semua Wisata Kuliner di Chinatown.Oh iya jangan lupa juga untuk membeli Oleh-oleh yang berbagai macam jenis dan Populer serta berjejer rapih yang siap Kamu borong dengan Harga Murah.
- Little Seoul
Nggak kalah menarik dengan Chinatown diatas tadi, Ketika Kamu berjalan-jalan sambil menikmati kesejukan dan kenyamanan di Jalan Sawunggalih sepanjang 500 meter maka Kamu akan mencicipi bagaimana Nuansa unik seperti lagi berada di Korea Selatan.
Seluruh bangunan di pinggir Jalan Sawunggalih ini bagai Resto, Cafe, hingga Toko Fashion yang didesain sangat mirip banget sama Negara asalnya salah satu Artis Korea yang digandrungi oleh Anak Muda yaitu Lee Min Ho. Little Seoul merupakan hasil dari Kerjasama masyarakat bandung dan Seoul untuk meningkatkan ketertarikan dan minat yang tinggi akan Wisata Menarik di Kota Kembang Bandung.
- Jalan Asia Afrika
Di sepanjang jalan terkenal di kota kembang ini terdapat beberapa bangunan yang unik dan berasitektur seperti Indicht Art Deco yang unik, menarik, megah dan tentunya bersejarah. Salah satunya Museum Asia Afrika dan Gedung Merdeka yang berdiri tegak di Persimpangan Jalan Braga dan juga Jalan Asia Afrika. Konon bangunan ini pada masa lampau sangat dikenal dengan nama Gedung Societeit Concordia yang merupakan sebuah Tempat berkumpulnya Masyakat Kaya asli Kota Bandung.
Pada Tahun 1955, Gedung tersebut dipergunakan untuk kegiatan Konferensi Asia Afrika dan telah ditetapkan menjadi Museum pada tahun 1980. Karena Bangunan Berasitektur ala Eropa inilah Kota Kembang Bandung seringkali disebut sebagai Paris van Java. Jalan ini juga menjadi tempat Favorit Wisatawan untuk berselfie ria, berfoto bersama teman-temanya, ataupun membentuk sebuah film pendek dengan latar belakang lokasi yang Instagramable.
- De’ Ranch
Tak kalah menarik dengan yang lain, Di sini Kamu bebas dan bisa berekspresi serta bergaya seperti layaknya Koboi Amerika. Tempat wisata di Lembang Bandung ini memang didesain dan dirancang mengusung dengan tema Peternakan Tradisional negara Amerika.
Dengan Lokasi tempat wisata yang Berada pada dataran tinggi, Bila kamu dan semua wisatawan berkunjung maka dipastikan bisa merasakan udara yang sangat sejuk sembari menunggangi kuda yang mengenakan perlengkapan ala ala Koboi Amerika. Bukan hanya itu saja, Tempat Wisata ala Amerika ini juga telah menyuguhkan Peternakan Kuda, Peternakan Sapi, Perkebunan, hingga Padang Rumput ilalang dengan latar belakang eksotis pun kece abis bikin betah berlama-lama liburan disana.
- Farm House Lembang
Apa kamu pernah nonton Film yang berjudul The Hobbit? Nah, di Tempat Wisata lembang inilah terdapat area rumah Hobbit yang didesain dan dirancang unik serta mirip banget seperti yang ada pada Film The Hobbit. Sehingga bila kamu pernah bermimpi ingin pergi ke rumah hobbit ke lokasi aslinya maka Kamu dan semua pengunjung lainnya cukup ke Tempat Wisata keren ini yang kalo mau masuk ke dalam rumah harus membungkukan badan (biar nggak mentok).
Kamu pun juga bisa merasakan sensasi menjadi gasi Eropa dengan memakai Gaun Cantik dan Anggun Khas Tradisional Eropa. Kostum pakaian ini cukup murah lho untuk kamu sewa, hanya mengeluarkan Kocek 50ribu/jam saja maka kamu akan Cantik bagai Putri Cinderella.
Itulah beberapa Tempat Wisata Instagramble ala ala Luar Negeri mulai dari Eropa hingga Amerika yang bisa Kamu kunjungi bersama Keluarga atau Pasangan di bandung. Kamu pun bisa menciptakan suasana liburan dengan pengalaman yang sangat seru bukan?